Selasa, 27 November 2007

Time to Fly

Ada apa dengan diriku
Belum pernah kualami sebelumnya
Seperti mau meledak , namun tak kunjung pecah
Seperti di persimpangan jalan,
namun tak ada yang harus dipilih
Seperti di tepi jurang ,
namun tak kunjung jatuh terperosok

Jika dalah teori kejiwaan manusia ada
sebuah titik dimana kita tidak bisa merasakan siapa diri kita sebenarnya
kemana kita akan melangkah , dan apa yang akan kita lakukakn
Mungkin aku ada di titik itu sekarang

Begitu membingungkan
Membuat ku kewalahan ,
Kepalaku mau pecah rasanya

Kemanapun ku melangkah
Jalan apapun yang ku ambil
Apapun yang kulakukan
Semuanya terasa kebas
Terasa tidak terasa

Mau menangis untuk apa
Mau berteriak kerana apa

Masih adakah sedikit saja kewarasan di kepalaku
Masih adakah 1 hal saja yang bisa kulakukan
Satu hal yang mampu merubah hidupku untuk selama - lamanya

Bila ia ada di atas langit ,
terselip di antara rangkaian bintang di langit malam
Aku akan terbang untuk meraihnya
Bila ia tersembunyi , di balik pasir dasar samudera yang dalam
dimana cahaya sekalipun tak mampu mencapainya,
maka aku akan menyelam untuk meraihnya

Satu saja kesempatan
Satu saja kesempatan untuk keluar dari kepompong yang memerangkap diriku
menyanderaku dalam kegelapan dan ketidakpastian

Karena aku,
Sudah tidak mampu bertahan barang sedikit lebih lama lagi
Karena sayapku sudah siap untuk terbang
Jauh menggapai cita - cita dan impian
Karena tempat ini sudah tidak mampu lagi
menahan kemahadayaanku
Karena takdir sudah berteriak memanggilku dari kejauhan

Karena sudah saatnya
anak elang, yang telurnya terjatuh di kandang ayam ini,
terbang tinggi,
menuju angkasa Raya....

Tidak ada komentar: